November 18, 2022

6 Software Logistik demi Kelancaran Arus Barang

Perusahaan logistik kini memegang peranan penting di dalam segala bentuk perdagangan. Bergerak di usaha pengiriman barang,software logistiksangat dibutuhkan untuk mengelola proses bisnis dengan teratur.

Mengutip Manajemen Logistik di Giant Ekstra, Jurnal Utilitas Vol. 1 No. 1, Novelia Utami & Onny Fitriana Sitorus, (2015:92), selain pengiriman barang, perusahaan logistik masa kini juga melayani penjemputan barang yang akan dikirim dan bahkan pergudangan untuk menyimpan barang dari pelanggannya. 

6 Software Logistik Paling Krusial

Agar dapat memberikan ketiga layanan tersebut dengan baik dan cepat, perusahaan logistik memerlukan software khusus. Lantas, software apa saja yang dibutuhkan oleh perusahaan logistik?

Supply Chain Management (SCM)

Pertama, ada SCM software atau aplikasi SCMyang umumnya meliputi manajemen inventaris, pengadaan, perencanaan, pelacakan, pengiriman barang, manajemen pemasok, dan manajemen pengembalian barang.

Dengan software logistik ini, perusahaan logistik tak perlu berlama-lama menyimpan banyak barang di gudang. Aplikasi SCM memberikan informasi lokasi barang dengan akurat, sehingga penjualan bisa dibukukan saat barang itu sedang berada di dalam perjalanan. Dengan begitu, pengelolaan stok barang bisa bisa dioptimalkan lewat eliminasi produk berlebih.

Warehouse Management System (WMS)

Perusahaan logistik yang menyediakan jasa pergudangan tentu membutuhkan sistem manajemen pergudangan yang tepat. Software ini membantu perusahaan logistik untuk mengelola operasi harian di gudang, mengurus pesanan, dan menyediakan informasi yang real-time dan akurat tentang inventaris. Software gudang umumnya mencakup fitur pelacakan perpindahan stok, audit dan prakiraan inventaris, pengambilan dan pengepakan barang, dan manajemen pengiriman.

Customer Relationship Management (CRM)

Perusahaan logistik kini juga memiliki pelanggan, yang biasanya datang dari kalangan pebisnis online. Dengan demikian, perusahaan logistik juga memerlukan CRM Indonesia software yang meliputi: pencatatan interaksi pelanggan, pengelolaan pipeline penjualan, email marketing campaign, laporan perilaku pelanggan, dan pola pembelian pelanggan.

Accounting Software

Selanjutnya, ada accounting softwareyang menjadi software kunci dari segala bentuk bisnis, karena tak ada bisnis yang bier berjalan tanpa pengelolaan keuangan yang benar. Untuk itu, accounting software hadir dengan fitur manajemen tagihan, pajak, faktur, aset dan depresiasi, mata uang, laporan keuangan, dan sebagainya.

Human Resource Management (HRM)

Terakhir, ada HRM software atau sering disebut Human Resource Information System (HRIS) yang digunakan untuk mengelola karyatan dengan lebih efisien. Software ini umumnya mencakup informasi karyawan, absensi, penggajian, pajak karyawan, rekrutmen dan, pembuatan angket, dan penilaian kinerja karyawan.

Enterprise Resource Planning (ERP)

Jika Anda merasa kewalahan untuk meng-install setiap software itu satu per satu, maka Anda bisa menggunakan ERP terbaik untuk mengakomodasi kebutuhan akan kelima software tersebut.

ERP sendiri merupakan suatu model sistem yang terdiri dari berbagai modul proses bisnis yang terintegrasi. Dengan demikian, ketika Anda meminta suatu vendor ERP untuk mengimplementasikan ERP, maka Anda bisa mendapatkan banyak modul sekaligus, seperti accounting, HRM, ERP SCM, ERP gudang, dan ERP CRM. Sangat sederhana, bukan?

Kesimpulan

Software aplikasi adalah hal yang dibutuhkan oleh setiap perusahaan masa kini, termasuk perusahaan logistik. Maka dari itu, gunakan software yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan perusahaan. 


Posted by: berpto at 07:37 AM | No Comments | Add Comment
Post contains 464 words, total size 5 kb.




What colour is a green orange?




13kb generated in CPU 0.009, elapsed 0.0239 seconds.
35 queries taking 0.0186 seconds, 45 records returned.
Powered by Minx 1.1.6c-pink.